Yayasan Bina Insan Mandiri

Keren
Sekolah Bergedung Kontainer Bertingkat 2

             Sekolah ini terdapat di Depok, Jawa Barat. Box dari mobil kontainer yang biasanya berwarna kusam itu telah berubah menjadi ruang kelas yang nyaman dan bersahabat. Dinding luar dilukis dengan gaya mural, yang menggambarkan motivasi dan impian bagi anak-anak. Pelatarannya ditanami tumbuh-tumbuhan berbagai jenis, sehingga suasananya menjadi asri dan membuat anak-anak belajar dengan tenang, yang sekaligus menjadi komitmen Tupperware untuk turut menciptakan bumi yang hijau. Di bagian dalam, sepasang potret Presiden dan Wakil Presiden RI dipajang mengapit gambar burung Garuda. Di sisi lain dinding, ditempel berbagai poster pelajaran seperti bilangan dan gambar bagian tubuh.
             Gedung yang terbuat dari box kontainer itu berlantai dua disertai dengan beberapa tangga dan dibuatkan jendela yang berfungsi sebagai masuknya udara dan sinar matahari untuk penerang, dan beralaskan lantai (keramik), tidak lupa juga dilantai dua terdapat ruangan khusus komputer untuk para siswanya, yang membuat suasana tetap terasa berada di dalam gedung-gedung seperti halnya sekolah-sekolah lain. Meski sekolah ini awalnya terbuat dari peti kemas sekarang telah berubah menjadi sebuah gedung sekolah yang sangat nyaman untuk ditempati.


 warna-warni-sekolah-master-1










            Pada tanggal 21 November lalu, kelas-kelas yang dibangun dari delapan unit Box kontainer itu diserahkan PT Tupperware Indonesia kepada Sekolah Masjid Terminal (MASTER), sekolahku bersiswakan anak dhuafa, anak putus sekolah, anak rawan turun ke jalan, anak-anak yang beraktifitas di jalan dan anak-anak terlantar yang berada di Depok, Jawa Barat, dalam acara Tupperware Indonesia Volunteer Day 2012 dengan tema: One Day to Make a Difference (Satu Hari Ciptakan Perubahan-red).
Donasi diserahkan Nining W. Pernama, Managing Director Tupperware Indonesia, kepada Pimpinan Sekolah MASTER, Nurrochim. Acara penyerahan donasi ini didampingi Walikota Depok Dr. Ir. H. Nur Mahmudi Ismail. “Atas nama pemerintah Kota Depok, kami sangat mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung Yayasan Bina Insan Mandiri atau Sekolah MASTER dalam berbagai aspek. Peti kemas yang dibangun menjadi ruang-ruang kelas bantuan Tupperware Indonesia, semoga tidak hanya menjadikan satu hari untuk menciptakan perubahan, tapi mampu menginspirasi anak didik sekolah MASTER untuk setiap hari menciptakan perubahan,” ucap Nur Mahmudi.




          Sekolah Yayasan Bina Insan Mandiri atau MASTER ini sangat membantu sekali para anak-anak jalanan yang kurang mampu. Selain tempatnya nyaman, sekolah ini juga gratis loh. Sebab adanya dukungan dari pemerintah dan masyarakat sekitar.

















Posting Komentar